Pelayanan Statistik Terpadu Badan Pusat Statistik Kota Bekasi, Jl. Rawa Tembaga I No. 6 Bekasi
Pelatihan Petugas Pencacah Lapangan Sakernas Februari 2024
24 Januari 2024 | Kegiatan Statistik
Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) adalah salah satu survei yang diselenggarakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) yang dirancang untuk mengumpulkan data ketenagakerjaan di Indonesia. Sakernas dilakukan dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari dan Agustus. Nah, mulai Sakernas Februari 2024 pengumpulan data dilaksanakan dengan menggunakan moda computer-assited personal interviewing (CAPI) yaitu dengan aplikasi FASIH. Untuk menunjang kegiataan Sakernas Februari 2024 BPS Kota Bekasi melaksanakan kegiatan pelatihan Petugas Pencacah Lapangan (PCL). Pelatihan dilakukan selama tiga hari yaitu pada 22-23 Januari dilakukan secara online dan 24 Januari secara offline yang bertempat di Ruang Rapat kantor BPS Kota Bekasi. Pelatihan Sakernas Februari 2024 diikuti oleh 10 peserta dengan rincian 7 peserta sebagai Petugas Pencacah Lapangan dan 3 peserta sebagai Petugas Pengawas Lapangan yang dipandu oleh Nurahmad Suhaeli sebagai Instruktur Daerah (Inda). Tujuan dilakukan pelatihan petugas Sakernas adalah untuk memberikan gambaran kepada para petugas terkait gambaran pelaksanaan pendataan dilapangan mulai dari konsep, definisi, metodologi, dan tata cara pendataan dilapangan agar data yang diperoleh bersifat akurat dan up to date.